Lonjakan Gepeng di Banda Aceh Diduga Eksploitasi Anak dan Terorganisir

June 21, 2024 - 20:42
Petugas mengamankan sejumlah gepeng dan pengemis di Kota Banda Aceh, Oktober 2021. [Dok. Dinsos]
2 dari 3 halaman

Apalagi, ia menambahkan bahwa kelompok ini diduga kuat terorganisasi dengan memanfaatkan gepeng dan anak jalanan untuk mencari keuntungan pribadi. Hal ini tampak dari jumlah mereka yang terus meningkat hampir di setiap persimpangan jalan dan pusat-pusat keramaian di Kota Banda Aceh.

“Ke depan kita dihadapkan dengan penyelenggaran PON. Oleh karena itu, wisatawan dan pengunjung PON perlu mendapatkan rasa aman dan nyaman selama berada di Aceh,” ujarnya.

Karena dinilai sangat mengganggu kenyamanan pengunjung, Musriadi meminta pemerintah baik provinsi maupun kota bersinergi dan melibatkan lintas sektor. Termausk melibatkan TNI/Polri, kejaksaan, pengadilan, lembaga pemasyarakatan hingga Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) guna menertibkan mereka.

Ia juga khawatir persoalan pengemis ini bakal menimbulkan masalah serius di tengah masyarakat, jika dibiarkan berlarut-larut.

© 2025 PT Haba Inter Media | All rights reserved.