Banjir Landa Aceh Singkil, Ribuan Jiwa Terdampak

August 11, 2024 - 22:27
Banjir menggenangi kawasan jalan di Aceh Singkil, usai hujan mengguyur kawasan tersebut beberapa hari terakhir. [Dok. BPBA]
1 dari 2 halaman

HABADAILY.COM - Hujan deras yang mengguyur selama beberapa hari terakhir memicu banjir di sejumlah desa di Kabupaten Aceh Singkil pada Minggu dini hari, 11 Agustus 2023, sekitar pukul 00.30 WIB. 

Luapan air dengan cepat merendam beberapa desa di Kecamatan Simpang Kanan, Gunung Meriah, dan Danau Paris, hingga menyebabkan ribuan warga terdampak.

Di Kecamatan Simpang Kanan, enam desa terdampak banjir, yakni Desa Silatong, Lae Riman, Ujung Limus, Tanjung Mas, Cibubukan, dan Serasah. Kondisi di Desa Silatong, air mulai surut dan kendaraan roda dua maupun roda empat sudah bisa melintas kembali.

Namun, di desa-desa lain, banjir masih bertahan dengan ketinggian air mencapai 50 hingga 80 cm, menyebabkan akses antar desa terhambat dan merendam fasilitas umum.

Di Kecamatan Gunung Meriah, banjir juga melanda Desa Cingkam, dengan ketinggian air berkisar antara 50 cm hingga 1 meter. Sementara itu, di Kecamatan Danau Paris, Desa Situban Makmur masih terendam air dengan ketinggian antara 30 hingga 80 cm.

© 2024 PT Haba Inter Media | All rights reserved.