Aceh Besar Boyong 56 Qari dan Qariah ke MTQ ke-36 Aceh dengan Target Juara Umum
Ia menjelaskan, mengenai peserta sudah dipersiapkan dengan maksimal oleh pelatih dan pendamping, karena mereka telah mengikuti Training Centre (TC).
"Tujuannya untuk mendapatkan hasil yang terbaik dan mempersiapkan mental para peserta pada saat tampil nanti, maka sangat perlu TC itu," jelasnya.
Disamping itu, Ketua Kafilah Farhan AP meminta kepada seluruh masyarakat Aceh Besar untuk memberikan do'a dan dukungan kepada peserta yang akan memperjuangkan dan mengharumkan nama daerah pada perhelatan MTQ yang akan berlangsung di Kabupaten Simeulue.
"Karena dengan do'a dan dukungan tersebut, Insya Allah akan sangat membantu setiap peserta, supaya mereka mendapatkan ketenangan dan kelancaran pada saat tampil nanti," pinta Farhan AP.