Aceh Bireuen, Peninggalan Kerajaan Jeumpa Hingga Jejak Soekarno

March 22, 2022 - 20:40
Bireuen Tempat Wisata Sejarah Peninggalan Kerajaan Jeumpa Hingga Jejak Soekarno. FOTO. Arsip Habadaily.com
2 dari 3 halaman

Istana serupa yang pernah ditempati Ampon Chiek Peusangan juga terdapat di Kota Matangglumpangdua. Namun, gedung peninggalan sejarah di kota sate ini sudah dipugar dan dijadikan Aula Ampon Chiek Peusangan yang bisa digunakan untuk penyelanggaraan even-even besar.
Sementara di pusat Kota Bireuen sendiri terdapat gedung meuligoe berusia ratusan tahun yang kemudian dijadikan Pendopo Bupati Bireuen. Bangunan ini pernah ditempati Presiden Soekarno selama dua hari, tepatnya tanggal 17-18 Juni 1948. Saat itu, Soekarno datang pada sore hari 17 Juni 1948 dan disambut Komandan Divisi X Tentara Republik Indonesia Kolonel Husin Yusuf serta Gubernur Militer Aceh, Langkat, dan Tanah Karo, Jenderal Mayor Tengku Muhammad Daud Beureueh.

Malam harinya, Soekarno memimpin rapat akbar di Lapangan Cot Gapu, Bireuen, yang dihadiri ribuan pejuang dan masyarakat sipil dari Bireuen, Aceh Utara, Aceh Tengah, dan Kabupaten Pidie. Soekarno hadir membangkitkan semangat perjuangan militer dan sipil untuk menghadapi agresi militer Belanda kala itu.

Bangunan Meuligo ini dibangun diatas tahun 1934. Hal ini diketahui berdasarkan Surat Keputusan Vander Guevernement General Van Nederland Indie tanggal 7 September 1934.

Belum lama ini atau tepatnya pada Senin (20/12/2021) malam, Pendopo Bupati Bireuen tersebut ditetapkan dan diresmikan menjadi Museum dan Cagar Budaya Bireuen. 

Peresmian dilakukan Bupati Bireuen Dr H Muzakkar  A Gani SH Msi, dihadiri para pendiri Bireuen, unsur Forkopimda, tokoh agama, tokoh adat, ketua DKA Bireuen, tokoh pendidikan, para camat dan ratusan undangan lainnya.

Prosesi penetapan tersebut dilakukan Bupati Bireuen dengan menandatangani prasasti, membuka selubung papan nama, pemotongan pita pintu masuk, serta kunjungan ke dalam Pendopo oleh Forkopimda dan pihak terkait lainnya.

"Atas nama masyarakat dan Pemkab Bireuen, saya sangat mengapresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya atas diresmikannya Pendopo Bupati Bireuen menjadi museum, nantinya akan ikut menjadi cagar budaya," ujar Bupati Bireuen.

© 2025 PT Haba Inter Media | All rights reserved.