Harga Cabai Merah di Banda Aceh Kembali Melonjak, Tembus Rp 65 Ribu Per Kilogram

HABADAILY.COM - Harga cabai merah di Pasar Tradisional Ule Kareng, Banda Aceh kembali mengalami kenaikan. Kenaikan harga ini terjadi akibat berkurangnya pasokan cabai merah di pasaran.
Menurut Jaki, salah satu pedagang di Pasar Ule Kareng, harga cabai merah hari ini (Jumat, 17 Mei 2024) mencapai Rp 65 ribu per kilogram. Angka ini naik Rp 10 ribu dibandingkan harga sebelumnya, yaitu Rp 55 ribu per kilogram.
"Harga cabai merah naik terus, belum turun sedikitpun," ungkap Jaki, Jumat (17/04/2024) di Banda Aceh.
Ia menjelaskan bahwa pasokan cabai merah yang berkurang menjadi faktor utama di balik kenaikan harga ini. Selain cabai merah, harga tomat Medan juga mengalami kenaikan dari Rp 12 ribu menjadi Rp 15 ribu per kilogram. Sementara itu, harga tomat lokal naik dari Rp 7 ribu menjadi Rp 8 ribu per kilogram.
"Harga bahan pokok lainnya seperti cabe hijau, cabe rawit, dan bawang putih masih stabil," kata Jaki.