Muhammadiyah Beri Edukasi Cegah Stunting ke Sejumlah Madrasah di Aceh

October 11, 2024 - 10:18
Organisasi Muhammadiyah kembali menggelar pertemuan edukasi kesehatan sebagai bentuk dukungan untuk pengentasan stunting di Aceh. Kegiatan ini berlangsung di Asrama Haji Aceh, 10-11 Oktober 2024. [Dok. Ist]
1 dari 3 halaman

HABADAILY.COM – Organisasi Muhammadiyah kembali menggelar pertemuan edukasi kesehatan sebagai bentuk dukungan untuk pengentasan stunting di Aceh. Kegiatan ini berlangsung di Asrama Haji Aceh, 10-11 Oktober 2024.

Seperti diterangkan di laman resminya, kegiatan tersebut bagian dari program ‘Aksi Sehat Berkemajuan (ASB)’, di mana Muhammadiyah fokus pada masalah stunting melalui pemberdayaan masyarakat di lingkungan sekolah, madrasah, dan pesantren. 

Program tersebut kerjasama Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah melalui MPKU (Majelis Pembina Kesehatan Umum) PP Muhammadiyah dengan Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kemenkes RI.

Untuk tahun 2024, program ini menyasar sekolah maupun madrasah Muhammadiyah di empat provinsi: Aceh, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah dan Maluku Utara. 

© 2025 PT Haba Inter Media | All rights reserved.