1 dari 3 halaman
HABADAILY.COM – Hanya dalam dua pekan, kepolisian telah mencatat tiga kematian akibat kecelakaan lalu lintas di Banda Aceh.
“Dalam dua minggu ini, Unit Laka Satlantas Polresta Banda Aceh sudah menangani tiga kasus kematian akibat terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan raya,” ungkap Kasatlantas, Kompol Sukirno, Kamis (13/6/2024).
Sukirno merincikan, kejadian pertama terjadi di Jalan Teuku Umar, Sabtu (1/6/2024) yang menyebabkan meninggalnya seorang juru parkir, MUL (56), akibat ditabrak sepeda motor.
Kejadian lainnya menimpa NY (64), yang meninggal dunia saat sedang menyeberang jalan di jalan Mr Mohd Hasan Batoh, Minggu (9/6/2024) pagi.