
HABADAILY.COM – PT Angkasa Pura II Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) berkolaborasi dengan Rumah BUMN Aceh untuk menyelenggarakan Bazar Ramadhan Berkah dari 1 hingga 7 April 2024. Bazar ini merupakan bagian dari Ramadhan Festive Event Injourney Airports dengan tema "Senyum Ramadhan di Setiap Perjalanan".
Even ini turut mempromosikan produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) lokal di Bandara SIM. Diharapkan, bazar ini dapat memberikan dampak positif bagi pelaku UMKM dan pengguna jasa bandara, serta menghadirkan pengalaman baru di Bandara Sultan Iskandar Muda.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Besar melalui Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan mengapresiasi peran serta para pihak dalam memajukan dan mengembangkan sektor UMKM. Bazar Ramadhan Berkah diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan tenaga kerja dan mendorong ekonomi lokal.
"Bandara SIM sebagai bandara lintas nasional dan internasional dapat menjadi media promosi yang sangat bagus bagi UMKM karena dilalui oleh banyak orang dari berbagai daerah," kata epala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Aceh Besar, Trizna Darma, Selasa (02/04/2024).