Mahasiswa Demo Gubernur Aceh, Tolak Dana Otsus Dipakai Untuk PON

October 24, 2023 - 00:58
Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Pemuda Seuramoe Mekkah (IPM) kembali melakukan aksi demo di halaman kantor Gubernur Aceh, Senin (23/10/2023).. FOTO: Habadaily.com/Muhammad Zia Ulhaq

HABADAILY.COM, Banda Aceh - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Pemuda Seuramoe Mekkah (IPM) kembali melakukan aksi demo di halaman kantor Gubernur Aceh, Senin (23/10/2023).

Mereka menuntut Pj Gubernur Aceh sebagai ketua panitia Pekan Olahraga Nasional (PON), agar tidak memakai dana outsus untuk penyelenggara PON di Aceh.

“Kami kembali datang untuk mendesak Pj gubernur segera meminta anggaran ke pusat penyelenggara pon di Aceh, dan kami tidak meu Pj gubernur memakai dana outsus Aceh untuk tidak untuk penyelenggara pon di Aceh,” kata Aris Munandar, koordinator aksi dalam orasinya.

Pantauan Habadaily.com di lokasi, para mahasiswa yang ikut serta seruan aksi unjuk rasa mereka membakar ban di depan gerbang masuk kantor Gubernur Aceh sambil bersorak “Allah Huakbar” dengan mengepal telapak tangan lalu disertai pergerakan tangan kiri mengangkat ke atas kemudian baru memasuki halaman kantor gubernur Aceh.

© 2024 PT Haba Inter Media | All rights reserved.