
Ketua DPRK Banda Aceh, Farid Nyam Umar mengaku kegiatan ini bagian dari melestarikan warisan dan salah satu potensi sektor wisata di bidang kuliner khas Aceh.
HABADAILY.COM, Banda Aceh - Peserta dari Gampong Peuniti Kecamatan Baiturahman juarai lomba festival tet apam yang memperebutkan piala Ketua DPRK Banda Aceh. Peuniti berhasil mengalahkan peserta lain dari 67 gampong se-kota Banda Aceh dengan perolehan nilai sebesar 90,6.
Sementara juara kedua diraih Gampong Pineung Kec. Syiah Kuala dengan nilai 90, untuk juara tiga direbut Gampong Beurawe Kec. Kuta Alam dengan raihan nilai 88,1, dan juara favorit jatuh kepada Gampong Lamjame Kec. Jaya Baru.
Lomba yang dipusatkan di Taman Budaya Banda Aceh ini dibuka Pj Walikota Bakri Siddiq. Perlombaan ini diselenggarakan Dinas Pariwisata Kota Banda Aceh dan Ikatan Mahasiswa Pelajar dan Masyarakat (IMPM) Mutiara Raya yang memperebutkan piala Ketua DPRK pada Minggu (12/03/2023).