Tersangka Sabu Tewas, Mapolsek Dibakar Kapolsek Dicopot

October 24, 2018 - 16:08
Ilsutrasi kebakaran | google
1 dari 2 halaman

HABADAILY.COM - Polsek Bendahara jajaran Polres Aceh Tamiang dibakar warga, Selasa (23/10/2018) sekira pukul 15.00 WIB. Pembakaran itu bentuk kemarahan warga atas tewasnya AY (31) seorang pengedar sabu yang ditangkap polsek setempat Selasa dini hari.

Warga yang mengetahui meninggalnya AY langsung mendatangi Polsek dan membakarnya yang menyebabkan sejumlah ruangan utama hangus dilalap si jago merah. Tak hanya itu, sejumlah kendaraan operasional milik Polsek pun juga ikut dibakar warga.

BACA: Pengedar Sabu Tewas Usai Ditangkap Polisi

Polda Aceh langsung angkat bicara terkait insiden tersebut. Kapolda Aceh, Irjen Pol Rio S Djambak melalui Kabid Humas, Kombes Pol Misbahul Munauwar mengatakan, saat ini pihaknya telah mengamankan seluruh personel Polsek termasuk Kapolsek setempat untuk diproses lebih lanjut.

"Kapolsek dan anggotanya, khususnya anggota yang terlibat langsung dengan penangkapan pengedar sabu itu kini masih diperiksa," kata Kabid Humas.

© 2025 PT Haba Inter Media | All rights reserved.